Bab 16 Melindungi Adikmu Untukmu
by Hellosir
10:01,Jul 21,2022
“Karena kamu sangat tulus, aku akan mengajarimu yang berpengetahuan dangkal ketika aku punya waktu!” ujar Aleks Chen santai.
Mendengar kata-kata Aleks Chen, beberapa orang lain selain Trendo Fang, semuanya seperti sedang bermimpi. Mereka akui keterampilan pengobatan Aleks Chen sangat hebat. Tetapi saat ini, kata-katanya terkesan agak kasar? Bagaimanapun, Trendo Fang adalah keluarga pengobatan paling berwibawa di Kota Yunhai, dan seluruh Kota Yunhai tidak ada yang berani menyinggung keluarga Fang.
Namun yang semakin mengejutkan semua orang, Trendo Fang bukan hanya tidak marah dengan kata-kata Aleks Chen, sebaliknya malah wajahnya sangat gembira. Dia hendak berlutut di hadapan Aleks Chen dan memberi hormat, tapi dihentikan oleh Aleks Chen.
“Boleh-boleh saja kalau mau jadi muridku, tapi ada dua aturan. Pertama, tidak menyelamatkan orang jahat. Kedua, tidak boleh mengancam orang lain dengan keterampilan medis sendiri. Tabib harus punya kehormatan sebagai penyembuh.” Aleks Chen mengabaikan keterkejutan semua orang, dia berbicara seperti sedang berceramah pada muridnya.
Dirinya bukanlah Juru Selamat. Ada banyak orang di dunia yang membutuhkan pertolongan penyembuhan. Tetapi dirinya tidak mungkin bisa menyembuhkan semua orang, dan ini tidak realistis, karena itu dia hanya punya dua persyaratan yang sederhana. Yang terpenting adalah memiliki etika pengobatan yang baik.
Karena Trendo Fang memenuhi persyaratan ini, jadi dia akan mewariskan sedikit kemampuannya untuk memberi manfaat bagi umat manusia.
“Baik! Murid akan mengingat didikan dari guru!” Trendo Fang setuju tanpa ragu-ragu. Jangankan dua persyaratan, sekalipun Aleks Chen saat ini mengajukan seratus persyaratan lagi, dia juga akan setuju.
Di bawah keterkejutan orang-orang, Trendo Fang langsung berlutut dan bersujud kepada gurunya. Karena dia tahu, walaupun hanya mempelajari sedikit pengetahuan dari Aleks Chen, itu juga merupakan pencapaian luar biasa. Dirinya bisa memiliki prestasi seperti hari ini, karena sewaktu muda, dia pernah mendapatkan petunjuk dan nasihat dari master seperti Aleks Chen.
Kalau sudah berguru, maka bersujud merupakan aturan yang tak terelakkan, karena itu Aleks Chen juga tenang menerima sujud dari Trendo Fang.
“Ini niat kecil dari murid, harap guru menerimanya, jangan ditolak!” Setelah bangun, Trendo Fang mengeluarkan sebuah kunci dari kantongnya dan menyerahkannya pada Aleks Chen, lalu berkata, “Ini adalah kunci vila yang ada di Gunung Xiushuigu. Semua sudah lengkap di sana, hanya saja tidak ada yang tinggal, jadi itu akan menjadi milik guru sekarang!”
Setelah mengetahui Aleks Chen bukan hanya memiliki kemampuan bertarung yang luar biasa, tapi keterampilan pengobatannya juga cakap, semua orang menjadi semakin hormat dan segan padanya.
Trendo Fang yang pertama mempersembahkan hadiah besar.
Gunung Xiushuigu adalah area vila terbesar dan paling mewah di Kota Yunhai. Penghuninya adalah pejabat tinggi atau beberapa orang kaya setempat seperti keluarga Tang, tetapi ada satu hal, semua vila itu sama seperti vila keluarga Tang ini, hanya saja terletak di kaki gunung.
Hanya ada satu vila tunggal di puncak gunung, tetapi itu bukan tempat bagi orang-orang yang memiliki uang dan kekuasaan untuk tinggal. Kabarnya itu diberikan kepada keluarga Fang oleh pengembang saat itu, bisa dibilang adalah harta tak ternilai di Kota Yunhai.
Bahkan keluarga besar papan atas seperti keluarga Tang juga mendambakan suatu hari nanti bisa tinggal di vila puncak gunung itu, tapi mereka hanya bisa berangan-angan saja.
Tak disangka, saat ini Trendo Fang langsung memberikannya pada Aleks Chen.
Aleks Chen tentu saja juga pernah mendengar tentang vila tersebut, jadi dia langsung menolak, tapi pada akhirnya tetap tidak dapat melawan pria tua yang keras kepala itu, dan mau tak mau dia menerima kuncinya.
Melihat Trendo Fang mengeluarkan hadiah yang begitu besar untuk menyenangkan Aleks Chen, Max Tang dan Marvel Qian juga masing-masing mengeluarkan harta mereka untuk dihadiahkan, namun ditolak keras oleh Aleks Chen. Dia menerima vila dari Trendo Fang karena Trendo Fang telah berguru padanya dan pengetahuan yang akan diajarkan padanya sudah cukup melampaui nilai vila itu, tetapi dia tidak boleh menerima barang-barang dari keluarga Tang dan keluarga Qian.
Meski Aleks Chen telah menerima vila itu, namun tidak terlihat ada kegembiraan yang menggebu-gebu. Ketika melakukan misi pada waktu dulu, dia juga mendapatkan bayaran yang jauh lebih tinggi dari harga vila ini, bahkan sering tinggal di rumah mewah dan juga mengendarai mobil mewah yang tidak sedikit.
Di sebuah garasi bawah tanah di sebuah kota, terparkir belasan mobil mewah kelas internasional edisi terbatas, semuanya memiliki pemilik yang sama, yaitu Aleks Chen.
Setelah berbicara sebentar, semua orang sudah hendak pergi, namun Max Tang menahan mereka untuk makan malam bersama.
Mereka baru saja turun ke lantai bawah, dan mendapati Elsha Tang dan Hanny Fang sedang berjalan dari depan, sambil bergandeng tangan disertai dengan bisikan lembut dan senyuman.
Aleks Chen melihat dua gadis cantik yang penuh energik. Ternyata Hanny Fang yang terlihat sangat dingin juga bisa tersenyum, dan berhubungan baik dengan Elsha Tang.
Namun, yang membuat Aleks Chen sedikit tertekan adalah Hanny Fang yang sedang tersenyum langsung kembali menjadi dingin seperti sebelumnya setelah melihat dirinya, bahkan melotot padanya dengan tatapan menghina, seolah-olah telah bertemu dengan musuh saja.
Sikap Elsha Tang terhadap Aleks Chen masih terbilang baik, menyapa dengan sopan sambil tersenyum.
Namun detik berikutnya, wajahnya menjadi merah dan segera menyadari ada yang janggal.
Elsha Tang hari ini mengenakan gaun merah karena acara pertemuan, hanya saja lingkar leher gaunnya agak besar, tetapi yang tidak dia duga adalah Aleks Chen sedang menatap lurus ke bagian itu.
Citra pahlawan misterius dan pemberani Aleks Chen di dalam hatinya langsung berkurang dalam sekejap, dan berkata dalam hati dengan kecewa, “Tadinya kukira orang ini berbeda dari anak laki-laki lain, ternyata dia juga orang yang serakah dengan kecantikan!”
“Sudah cukup lihatnya?” Hanny Fang yang berdiri di sebelah Elsha Tang tiba-tiba berkata dengan sinis.
Aleks Chen spontan menjawab, “Tidak!”
“Tidak tahu malu.”
Mendengar jawaban Aleks Chen, Hanny Fang melotot sangat marah. Kalau bukan Elsha Tang yang menariknya, dia ingin maju dan menampar Aleks Chen.
Aleks Chen sadar kembali, dan menemukan semua orang melihat dirinya dengan wajah canggung.
Terlebih lagi Elsha Tang, wajahnya merah, bahkan disertai sedikit rasa kecewa.
Wajah Elsha Tang memerah saat ini, ditambah lagi dia mengenakan gaun merah yang indah, sehingga terlihat sangat manis seperti mawar merah yang lembut dan mendebarkan hati.
Aleks Chen baru tahu kalau dirinya telah disalahpahami semua orang.
Sebenarnya, Aleks Chen sedang mengamati bagian atas kalung di dada Elsha Tang, liontin indah dengan model seperti binatang buas.
Seorang gadis dengan sikap lembut dan kalem memakai liontin yang begitu garang, sebenarnya bukan masalah, hanya saja yang membuat Aleks Chen terkejut adalah orang lain tidak tahu dengan liontin ini, tapi dirinya sangat jelas.
Liontin kecil ini berasal dari tangan master pembuat perhiasan dan berlian top Jerman, dan bahan yang digunakan adalah logam yang sangat langka di bumi.
Dan liontin semacam ini dibuat khusus oleh master Jerman tersebut untuk Aleks Chen dan para saudaranya, dan hanya ada lima di dunia.
Ada huruf yang terukir di belakang masing-masing : satu adalah kata “hantu” (gui), dan lainnya adalah “langit” (tian), “bumi” (di), “naga” (long), dan “phoenix” (feng).
Saat ini, Aleks Chen memakai liontin yang sama di lehernya, dengan kata “hantu” (gui) terukir di belakangnya.
Aleks Chen tiba-tiba tertegun karena melihat liontin di dada Elsha Tang dan teringat kembali akan saudara-saudaranya di benaknya, tetapi semua orang telah menganggapnya sebagai mata keranjang.
“Dari mana asal liontin kecil di kalungmu itu?” Aleks Chen tidak menjelaskan kepada semua orang yang salah paham dengannya, tetapi menahan gejolak di hatinya dan bertanya dengan santai.
Elsha Tang termangu, apakah dirinya sudah salah menyalahkan dia? Dia barusan sedang melihat liontin yang diberikan kakaknya?
“Ini hadiah dari kakakku!” jawabnya.
Setelah itu, kedua mata Elsha Tang tiba-tiba memerah.
“Kakakmu?” tanya Aleks Chen terkejut.
Melihat ekspresi terkejut Aleks Chen, Elsha Tang merasa agak tak terduga, “Kenapa?”
Aleks Che menyadari dirinya tidak sopan, lalu segera berkata, “Oh, tidak. Cuma liontin ini terlihat indah.”
“Tampaknya aku sudah keliru menyalahkan dia. Dia cuma tertarik dengan liontin yang diberikan oleh kakak, dan bukan melihatku.” kata Elsha Tang dalam hati.
Ketidaksenangan sebelumnya terhadap Aleks Chen juga langsung menghilang. Hanya saja ketika menyebut sang kakak, hati kecil Elsha Tang jadi sedih lagi, “Alangkah baiknya kalau kakak ada di sini! Dulu dia paling sayang padanya, entah ke mana dia menghilang dua tahun ini, apakah kakak ada memikirkanku sekarang?”
Max Tang juga teringat akan putranya yang telah hilang selama beberapa tahun, dan tidak bisa menahan kesedihan di hatinya. Aleks Chen juga bisa melihat ayah dan putri ini sepertinya memikirkan sesuatu yang membuat sedih.
“Huh! Siapa yang tahu benar-benar hanya melihat liontin itu atau bukan, dan bukan melihat yang lain …” dengus Hanny Fang dingin.
Aleks Chen sedikit tertekan, dirinya tidak menyinggung gadis ini, kenapa selalu bertentangan dengan dirinya.
Sebenarnya Hanny Fang sendiri juga tidak tahu kenapa selalu ingin bertentangan dengan Aleks Chen. Sebelumnya dia melihat ekspresi mata Aleks Chen memang sederhana, tidak mata keranjang dan serakah dengan hal lain, juga percaya kalau dia hanya tertarik dengan liontin itu, tapi tetap saja dia masih tidak bisa menahan diri untuk berbicara seperti itu.
Untuk meredakan suasana canggung di depannya, Trendo Fang melotot pada cucu perempuannya, lalu berkata, “Ayo, ayo, makan dulu, perutku lapar!”
“Benar, benar, aku hampir setengah hari di jalan, perut juga mulai keroncongan!” Marvel Qian ikut menyetujui.
……
Selesai makan, Aleks Chen meninggalkan kediaman Tang, dia tidak pergi ke vila puncak gunung yang didambakan orang-orang, tapi menuju area pondokan yang dia sewa.
Saat ini, Aleks Chen sedang berjalan di jalan besar, benaknya dipenuhi dengan liontin yang tergantung di leher Elsha Tang.
Liontin itu pasti bukan tiruan, dan Elsha Tang juga tidak akan berbohong, berarti liontin itu benar-benar dari kakaknya! Tapi siapa kakaknya?
Wilbert Tang!
Teringat nama ini, mata Aleks Chen juga penuh kesedihan.
Ketika Aleks Chen melihat Elsha Tang untuk pertama kalinya, dia sudah merasa agak kenal. Itu karena dia sangat mirip dengan saudara seperjuangannya Wilbert. Nama asli Wilbert adalah Wilbert Tang, dan rumahnya ada di Kota Yunhai.
Adegan waktu itu langsung muncul di benak Aleks Chen …
Seorang pemuda yang kuat dan kekar bersandar di pohon besar dengan dirinya di hutan tropis di Amerika Utara.
Dengan sebatang rokok di mulutnya, pemuda kekar itu mengeluarkan selembar foto dari sakunya. Di dalam foto itu ada sepasang saudara yang lucu, pemuda kekar terkekeh dan berkata, “Bos, lihat, apakah adikku cantik? Apa hatimu tergerak?”
Aleks Chen menggoda pemuda kekar dan berkata, “Tiansha, jangan bercanda, tampangmu saja menyedihkan, bisa seberapa cantik adikmu!”
Meski Aleks Chen berkata seperti ini, tapi dia menyadari setelah melihat foto tersebut, walaupun di dalam foto itu hanya dua anak kecil berusia lima atau enam tahun, tapi adik perempuan anak ini sudah kelihatan cantik sejak masih kecil.
“Tiansha, kalau ada kesempatan, kenalkan adikmu padaku ya!” gurau Aleks Chen.
……
Aleks Chen berpikir, jadi anak perempuan dalam foto itu, bukankah adik perempuan dari saudara baiknya Tiansha Wilbert Tang?
Hanya saja yang membuat Aleks Chen merasa sedih adalah ketika dirinya terjebak oleh musuh dua tahun yang lalu, demi menyelamatkan semua orang, Tiansha atau Wilbert Tang diam-diam pergi melawan musuh sendirian dan mengorbankan diri. Setelah kejadian ini, dia membebaskan dirinya dari belenggu darah dan datang ke Kota Yunhai untuk kuliah, karena Wilbert Tang sebelumnya pernah mengatakan bahwa dirinya punya impian untuk bisa kuliah suatu hari nanti, jadi Aleks Chen pergi kuliah untuk impian saudaranya yang sudah meninggal.
“Tiansha, aku telah menemukan adikmu! Aku tidak melindungimu sebelumnya, tapi aku akan melindungi adikmu untukmu. Siapa yang berani menganggunya, aku akan menghancurkannya sampai berkeping-keping!” Aleks Chen menatap langit yang berbintang dan bergumam sendiri dengan pandangan tegas.
“Pacar sendiri saja tidak mampu dilindungi, masih ingin melindungi adik orang lain, benar-benar bikin terharu!”
Tepat saat ini, suara sindiran dan ejekan tiba-tiba datang dari gang di belakangnya.
Mendengar kata-kata Aleks Chen, beberapa orang lain selain Trendo Fang, semuanya seperti sedang bermimpi. Mereka akui keterampilan pengobatan Aleks Chen sangat hebat. Tetapi saat ini, kata-katanya terkesan agak kasar? Bagaimanapun, Trendo Fang adalah keluarga pengobatan paling berwibawa di Kota Yunhai, dan seluruh Kota Yunhai tidak ada yang berani menyinggung keluarga Fang.
Namun yang semakin mengejutkan semua orang, Trendo Fang bukan hanya tidak marah dengan kata-kata Aleks Chen, sebaliknya malah wajahnya sangat gembira. Dia hendak berlutut di hadapan Aleks Chen dan memberi hormat, tapi dihentikan oleh Aleks Chen.
“Boleh-boleh saja kalau mau jadi muridku, tapi ada dua aturan. Pertama, tidak menyelamatkan orang jahat. Kedua, tidak boleh mengancam orang lain dengan keterampilan medis sendiri. Tabib harus punya kehormatan sebagai penyembuh.” Aleks Chen mengabaikan keterkejutan semua orang, dia berbicara seperti sedang berceramah pada muridnya.
Dirinya bukanlah Juru Selamat. Ada banyak orang di dunia yang membutuhkan pertolongan penyembuhan. Tetapi dirinya tidak mungkin bisa menyembuhkan semua orang, dan ini tidak realistis, karena itu dia hanya punya dua persyaratan yang sederhana. Yang terpenting adalah memiliki etika pengobatan yang baik.
Karena Trendo Fang memenuhi persyaratan ini, jadi dia akan mewariskan sedikit kemampuannya untuk memberi manfaat bagi umat manusia.
“Baik! Murid akan mengingat didikan dari guru!” Trendo Fang setuju tanpa ragu-ragu. Jangankan dua persyaratan, sekalipun Aleks Chen saat ini mengajukan seratus persyaratan lagi, dia juga akan setuju.
Di bawah keterkejutan orang-orang, Trendo Fang langsung berlutut dan bersujud kepada gurunya. Karena dia tahu, walaupun hanya mempelajari sedikit pengetahuan dari Aleks Chen, itu juga merupakan pencapaian luar biasa. Dirinya bisa memiliki prestasi seperti hari ini, karena sewaktu muda, dia pernah mendapatkan petunjuk dan nasihat dari master seperti Aleks Chen.
Kalau sudah berguru, maka bersujud merupakan aturan yang tak terelakkan, karena itu Aleks Chen juga tenang menerima sujud dari Trendo Fang.
“Ini niat kecil dari murid, harap guru menerimanya, jangan ditolak!” Setelah bangun, Trendo Fang mengeluarkan sebuah kunci dari kantongnya dan menyerahkannya pada Aleks Chen, lalu berkata, “Ini adalah kunci vila yang ada di Gunung Xiushuigu. Semua sudah lengkap di sana, hanya saja tidak ada yang tinggal, jadi itu akan menjadi milik guru sekarang!”
Setelah mengetahui Aleks Chen bukan hanya memiliki kemampuan bertarung yang luar biasa, tapi keterampilan pengobatannya juga cakap, semua orang menjadi semakin hormat dan segan padanya.
Trendo Fang yang pertama mempersembahkan hadiah besar.
Gunung Xiushuigu adalah area vila terbesar dan paling mewah di Kota Yunhai. Penghuninya adalah pejabat tinggi atau beberapa orang kaya setempat seperti keluarga Tang, tetapi ada satu hal, semua vila itu sama seperti vila keluarga Tang ini, hanya saja terletak di kaki gunung.
Hanya ada satu vila tunggal di puncak gunung, tetapi itu bukan tempat bagi orang-orang yang memiliki uang dan kekuasaan untuk tinggal. Kabarnya itu diberikan kepada keluarga Fang oleh pengembang saat itu, bisa dibilang adalah harta tak ternilai di Kota Yunhai.
Bahkan keluarga besar papan atas seperti keluarga Tang juga mendambakan suatu hari nanti bisa tinggal di vila puncak gunung itu, tapi mereka hanya bisa berangan-angan saja.
Tak disangka, saat ini Trendo Fang langsung memberikannya pada Aleks Chen.
Aleks Chen tentu saja juga pernah mendengar tentang vila tersebut, jadi dia langsung menolak, tapi pada akhirnya tetap tidak dapat melawan pria tua yang keras kepala itu, dan mau tak mau dia menerima kuncinya.
Melihat Trendo Fang mengeluarkan hadiah yang begitu besar untuk menyenangkan Aleks Chen, Max Tang dan Marvel Qian juga masing-masing mengeluarkan harta mereka untuk dihadiahkan, namun ditolak keras oleh Aleks Chen. Dia menerima vila dari Trendo Fang karena Trendo Fang telah berguru padanya dan pengetahuan yang akan diajarkan padanya sudah cukup melampaui nilai vila itu, tetapi dia tidak boleh menerima barang-barang dari keluarga Tang dan keluarga Qian.
Meski Aleks Chen telah menerima vila itu, namun tidak terlihat ada kegembiraan yang menggebu-gebu. Ketika melakukan misi pada waktu dulu, dia juga mendapatkan bayaran yang jauh lebih tinggi dari harga vila ini, bahkan sering tinggal di rumah mewah dan juga mengendarai mobil mewah yang tidak sedikit.
Di sebuah garasi bawah tanah di sebuah kota, terparkir belasan mobil mewah kelas internasional edisi terbatas, semuanya memiliki pemilik yang sama, yaitu Aleks Chen.
Setelah berbicara sebentar, semua orang sudah hendak pergi, namun Max Tang menahan mereka untuk makan malam bersama.
Mereka baru saja turun ke lantai bawah, dan mendapati Elsha Tang dan Hanny Fang sedang berjalan dari depan, sambil bergandeng tangan disertai dengan bisikan lembut dan senyuman.
Aleks Chen melihat dua gadis cantik yang penuh energik. Ternyata Hanny Fang yang terlihat sangat dingin juga bisa tersenyum, dan berhubungan baik dengan Elsha Tang.
Namun, yang membuat Aleks Chen sedikit tertekan adalah Hanny Fang yang sedang tersenyum langsung kembali menjadi dingin seperti sebelumnya setelah melihat dirinya, bahkan melotot padanya dengan tatapan menghina, seolah-olah telah bertemu dengan musuh saja.
Sikap Elsha Tang terhadap Aleks Chen masih terbilang baik, menyapa dengan sopan sambil tersenyum.
Namun detik berikutnya, wajahnya menjadi merah dan segera menyadari ada yang janggal.
Elsha Tang hari ini mengenakan gaun merah karena acara pertemuan, hanya saja lingkar leher gaunnya agak besar, tetapi yang tidak dia duga adalah Aleks Chen sedang menatap lurus ke bagian itu.
Citra pahlawan misterius dan pemberani Aleks Chen di dalam hatinya langsung berkurang dalam sekejap, dan berkata dalam hati dengan kecewa, “Tadinya kukira orang ini berbeda dari anak laki-laki lain, ternyata dia juga orang yang serakah dengan kecantikan!”
“Sudah cukup lihatnya?” Hanny Fang yang berdiri di sebelah Elsha Tang tiba-tiba berkata dengan sinis.
Aleks Chen spontan menjawab, “Tidak!”
“Tidak tahu malu.”
Mendengar jawaban Aleks Chen, Hanny Fang melotot sangat marah. Kalau bukan Elsha Tang yang menariknya, dia ingin maju dan menampar Aleks Chen.
Aleks Chen sadar kembali, dan menemukan semua orang melihat dirinya dengan wajah canggung.
Terlebih lagi Elsha Tang, wajahnya merah, bahkan disertai sedikit rasa kecewa.
Wajah Elsha Tang memerah saat ini, ditambah lagi dia mengenakan gaun merah yang indah, sehingga terlihat sangat manis seperti mawar merah yang lembut dan mendebarkan hati.
Aleks Chen baru tahu kalau dirinya telah disalahpahami semua orang.
Sebenarnya, Aleks Chen sedang mengamati bagian atas kalung di dada Elsha Tang, liontin indah dengan model seperti binatang buas.
Seorang gadis dengan sikap lembut dan kalem memakai liontin yang begitu garang, sebenarnya bukan masalah, hanya saja yang membuat Aleks Chen terkejut adalah orang lain tidak tahu dengan liontin ini, tapi dirinya sangat jelas.
Liontin kecil ini berasal dari tangan master pembuat perhiasan dan berlian top Jerman, dan bahan yang digunakan adalah logam yang sangat langka di bumi.
Dan liontin semacam ini dibuat khusus oleh master Jerman tersebut untuk Aleks Chen dan para saudaranya, dan hanya ada lima di dunia.
Ada huruf yang terukir di belakang masing-masing : satu adalah kata “hantu” (gui), dan lainnya adalah “langit” (tian), “bumi” (di), “naga” (long), dan “phoenix” (feng).
Saat ini, Aleks Chen memakai liontin yang sama di lehernya, dengan kata “hantu” (gui) terukir di belakangnya.
Aleks Chen tiba-tiba tertegun karena melihat liontin di dada Elsha Tang dan teringat kembali akan saudara-saudaranya di benaknya, tetapi semua orang telah menganggapnya sebagai mata keranjang.
“Dari mana asal liontin kecil di kalungmu itu?” Aleks Chen tidak menjelaskan kepada semua orang yang salah paham dengannya, tetapi menahan gejolak di hatinya dan bertanya dengan santai.
Elsha Tang termangu, apakah dirinya sudah salah menyalahkan dia? Dia barusan sedang melihat liontin yang diberikan kakaknya?
“Ini hadiah dari kakakku!” jawabnya.
Setelah itu, kedua mata Elsha Tang tiba-tiba memerah.
“Kakakmu?” tanya Aleks Chen terkejut.
Melihat ekspresi terkejut Aleks Chen, Elsha Tang merasa agak tak terduga, “Kenapa?”
Aleks Che menyadari dirinya tidak sopan, lalu segera berkata, “Oh, tidak. Cuma liontin ini terlihat indah.”
“Tampaknya aku sudah keliru menyalahkan dia. Dia cuma tertarik dengan liontin yang diberikan oleh kakak, dan bukan melihatku.” kata Elsha Tang dalam hati.
Ketidaksenangan sebelumnya terhadap Aleks Chen juga langsung menghilang. Hanya saja ketika menyebut sang kakak, hati kecil Elsha Tang jadi sedih lagi, “Alangkah baiknya kalau kakak ada di sini! Dulu dia paling sayang padanya, entah ke mana dia menghilang dua tahun ini, apakah kakak ada memikirkanku sekarang?”
Max Tang juga teringat akan putranya yang telah hilang selama beberapa tahun, dan tidak bisa menahan kesedihan di hatinya. Aleks Chen juga bisa melihat ayah dan putri ini sepertinya memikirkan sesuatu yang membuat sedih.
“Huh! Siapa yang tahu benar-benar hanya melihat liontin itu atau bukan, dan bukan melihat yang lain …” dengus Hanny Fang dingin.
Aleks Chen sedikit tertekan, dirinya tidak menyinggung gadis ini, kenapa selalu bertentangan dengan dirinya.
Sebenarnya Hanny Fang sendiri juga tidak tahu kenapa selalu ingin bertentangan dengan Aleks Chen. Sebelumnya dia melihat ekspresi mata Aleks Chen memang sederhana, tidak mata keranjang dan serakah dengan hal lain, juga percaya kalau dia hanya tertarik dengan liontin itu, tapi tetap saja dia masih tidak bisa menahan diri untuk berbicara seperti itu.
Untuk meredakan suasana canggung di depannya, Trendo Fang melotot pada cucu perempuannya, lalu berkata, “Ayo, ayo, makan dulu, perutku lapar!”
“Benar, benar, aku hampir setengah hari di jalan, perut juga mulai keroncongan!” Marvel Qian ikut menyetujui.
……
Selesai makan, Aleks Chen meninggalkan kediaman Tang, dia tidak pergi ke vila puncak gunung yang didambakan orang-orang, tapi menuju area pondokan yang dia sewa.
Saat ini, Aleks Chen sedang berjalan di jalan besar, benaknya dipenuhi dengan liontin yang tergantung di leher Elsha Tang.
Liontin itu pasti bukan tiruan, dan Elsha Tang juga tidak akan berbohong, berarti liontin itu benar-benar dari kakaknya! Tapi siapa kakaknya?
Wilbert Tang!
Teringat nama ini, mata Aleks Chen juga penuh kesedihan.
Ketika Aleks Chen melihat Elsha Tang untuk pertama kalinya, dia sudah merasa agak kenal. Itu karena dia sangat mirip dengan saudara seperjuangannya Wilbert. Nama asli Wilbert adalah Wilbert Tang, dan rumahnya ada di Kota Yunhai.
Adegan waktu itu langsung muncul di benak Aleks Chen …
Seorang pemuda yang kuat dan kekar bersandar di pohon besar dengan dirinya di hutan tropis di Amerika Utara.
Dengan sebatang rokok di mulutnya, pemuda kekar itu mengeluarkan selembar foto dari sakunya. Di dalam foto itu ada sepasang saudara yang lucu, pemuda kekar terkekeh dan berkata, “Bos, lihat, apakah adikku cantik? Apa hatimu tergerak?”
Aleks Chen menggoda pemuda kekar dan berkata, “Tiansha, jangan bercanda, tampangmu saja menyedihkan, bisa seberapa cantik adikmu!”
Meski Aleks Chen berkata seperti ini, tapi dia menyadari setelah melihat foto tersebut, walaupun di dalam foto itu hanya dua anak kecil berusia lima atau enam tahun, tapi adik perempuan anak ini sudah kelihatan cantik sejak masih kecil.
“Tiansha, kalau ada kesempatan, kenalkan adikmu padaku ya!” gurau Aleks Chen.
……
Aleks Chen berpikir, jadi anak perempuan dalam foto itu, bukankah adik perempuan dari saudara baiknya Tiansha Wilbert Tang?
Hanya saja yang membuat Aleks Chen merasa sedih adalah ketika dirinya terjebak oleh musuh dua tahun yang lalu, demi menyelamatkan semua orang, Tiansha atau Wilbert Tang diam-diam pergi melawan musuh sendirian dan mengorbankan diri. Setelah kejadian ini, dia membebaskan dirinya dari belenggu darah dan datang ke Kota Yunhai untuk kuliah, karena Wilbert Tang sebelumnya pernah mengatakan bahwa dirinya punya impian untuk bisa kuliah suatu hari nanti, jadi Aleks Chen pergi kuliah untuk impian saudaranya yang sudah meninggal.
“Tiansha, aku telah menemukan adikmu! Aku tidak melindungimu sebelumnya, tapi aku akan melindungi adikmu untukmu. Siapa yang berani menganggunya, aku akan menghancurkannya sampai berkeping-keping!” Aleks Chen menatap langit yang berbintang dan bergumam sendiri dengan pandangan tegas.
“Pacar sendiri saja tidak mampu dilindungi, masih ingin melindungi adik orang lain, benar-benar bikin terharu!”
Tepat saat ini, suara sindiran dan ejekan tiba-tiba datang dari gang di belakangnya.
HELLOTOOL SDN BHD © 2020 www.webreadapp.com All rights reserved